02 Jan 2022

List Perawatan Rumah Yang Harus Anda Lakukan Tiap Tahun

List Perawatan Rumah Yang Harus Anda Lakukan Tiap Tahun

List perawatan rumah harus anda lakukan tiap tahun. Pasalnya setiap orang selalu mengidamkan rumah yang nyaman, bersih, sehat, dan awet. Membuat listnya tidaklah sulit, yang terpenting tidak malas apalagi mangkir jika anda telah membuat list perawatan rumah. Jika bingung, akan kami rangkumkan untuk anda.

Kenapa List Perawatan Rumah Harus Anda Lakukan Tiap Tahun?

Agar hunian anda tetap awet dan tahan lama, maka lakukanlah perawatan secara keseluruhan. Mulai dari dalam rumah hingga luar rumah. Perawatan ini wajib ada di list yang akan anda lakukan setiap tahun. Jika takut lupa, catatlah pada memo khusus atau dengan memanfaatkan fitur kalender pada ponsel pintar anda. Sisihkan pula budget untuk melakukan perbaikan dan menggantinya dengan yang baru jika sudah tidak memungkinkan lagi. Rumah yang bersih juga akan membuat keluarga sehat.

Apa Saja List Perawatan Rumah yang Harus Anda Lakukan Tiap Tahun?

  • Cek Kondisi Rumah Terlebih Dahulu

Jika anda tidak ahli dalam hal ini, gunakan jasa tukang untuk mengecek atau memeriksa bagian atap, saluran air, dinding dan sebagainya. Bisa saja saluran air sudah tersumbat karena banyak sampah di dalamnya. Dinding dapat terlihat jelek lantaran berlumut atau rembesan air. Belum lagi cat dinding, tiang dan pagar yang memudar dimakan usia. Setelah setahun lamanya, pasti ada masalah pada hunian anda.

  • Instalasi Listrik dan Instalasi Air

List kedua yang harus ada di list perawatan rumah tiap tahun adalah instalasi listrik dan instalasi air. Panggillah teknisi listrik terpercaya bersertifikat untuk melakukannya. Bagian utama yang harus dicek adalah bagian atas plafon yang sulit dijangkau. Harapannya agar tidak terjadi korsleting yang kemudian dapat menyebabkan kebakaran. Instalasi air juga jangan lupa untuk dicek. Mungkin aliran air dari mesin mulai mengecil akibat kotoran yang menyumbat.

  • Perabot Rumah Tangga

Jangan heran jika memeriksa perabot rumah tangga juga masuk dalam list anda. Periksa berbagai furniture yang anda miliki seperti sofa, meja makan, meja kerja, lemari dan peralatan dapur. Jika terdapat noda atau goresan, lakukan perbaikan segera mungkin. Perabot yang warnanya sudah pudar dapat anda cat ulang dengan warna yang lebih menarik.

  • Peralatan Elektronik

Bersihkan AC setiap tiga bulan sekali, isi freon agar AC tetap terasa sejuk. Anda juga dapat memeriksa mesin cuci, membuang sampah pada keranjang sampah yang terdapat pada mesin cuci. Begitu pula rice cooker, dispenser, televisi dan lain-lain. Biasanya peralatan elektronik memiliki masa estimasi, jadi sangat membutuhkan perawatan secara berkala.

  • Menyortir Barang

List terakhir yang harus anda lakukan tiap tahun yaitu memilih dan memilah barang yang sudah tidak digunakan lagi. Jangan terbiasa untuk menumpuknya pada garasi, dapur atau tempat lain yang tidak seharusnya. Ada beberapa alternatif yang dapat bermanfaat untuk anda, yaitu menjualnya dengan harga second atau memberikan ke pihak yang membutuhkan seperti panti asuhan. Namun, jika beberapa barang memorable dan sayang untuk dijual atau diberikan kepada orang lain, anda dapat menyimpannya sebagai koleksi tambahan. Simpanlah pada tempat khusus agar benda tersebut tidak terbengkalai.

  • Perawatan Taman

Selain bagian dalam rumah, anda juga dapat membuat list untuk membersihkan halaman rumah. Pastikan tanaman bebas dari hama, termasuk meringkus semak-semak disekitar rumah. Selain itu perawatan juga dapat dilakukan dengan menyiram, memupuk dan memotong dahan yang sudah tidak produktif lagi.

Wah, menyenangkan bukan jika 6 hal tersebut ada di List Perawatan Rumah Yang Harus Anda Lakukan Tiap Tahun. Jangan sampai lupa membuat list ya!

Dapatkan berbagai macam alat pertukangan di Vinindo Corporation. Kami menyediakan alat pertukangan dengan kualitas terbaik. Kami juga merupakan peraih Best Quality of Home Tools and Hardware Products 2021 dan Indonesia Best Product Award 2021. Segera hubungi kami untuk melakukan pemesanan.

Related Articles

Share this article
BACK