01 Jul 2021

Cara agar Door Closer Menjadi Ringan

Cara agar Door Closer Menjadi Ringan

Beberapa orang mengeluhkan bagaimana cara membuat door closer menjadi ringan. Mungkin terdengar cukup sepele, tetapi hal ini sebenarnya sangat penting. Terutama bagi Anda yang kesulitan membuka pintu.

Faktanya, banyak orang masih menganggap alat ini kurang efisien. Padahal, jika memasangnya di pintu justru akan cukup membantu. Bahkan, tidak perlu repot-repot menutup pintu kembali.

Namun, setelah memasangnya banyak orang yang justru tidak memperhatikan perawatannya. Alhasil door closer mulai sedikit berat ketika didorong. Bahkan tidak jarang butuh tenaga ekstra untuk membukanya.

Oleh sebab itu, Anda perlu memahami bagaimana cara membuat door closer lebih ringan ketika didorong. Jadi Anda tidak perlu lagi membutuhkan tenaga ekstra ketika mendorongnya.

Tips Membuat Door Closer Menjadi Ringan

Door closer yang sudah mulai berat ketika dibuka sebenarnya memiliki banyak penyebab. Bisa saja karena ada komponen yang telah rusak. Bisa juga karena kurangnya pelumas pada bagian engsel.


mengecek komponen door closer

1. Melakukan Pengecekan Komponen

Salah satu cara yang paling umum dilakukan adalah mengganti komponen door closer. Meskipun terbuat dari metal, bukan tidak mungkin terjadi kerusakan. Apalagi jika penggunaannya kurang diperhatikan dengan baik.

Beberapa komponen seperti torsion spring adalah komponen yang cukup sering bermasalah. Apalagi komponen ini bertanggung jawab terhadap efektivitas door closer. Jadi wajar memang jika lebih sering mengalami kerusakan.

Jika sudah dilakukan pengecekan dan ada masalah pada komponen, maka sebaiknya segera ganti. Anda bisa menghubungi teknisi dan memintanya untuk mengganti komponen tersebut supaya door closer menjadi ringan.

Jika kerusakan komponen terus dibiarkan, bagian engsel bisa macet. Akibatnya pintu tidak bisa menutup kembali secara otomatis. Anda juga pasti harus merelakan alat ini dan menggantinya dengan yang baru.

2. Menambahkan Pelumas

Tips selanjutnya adalah menambahkan pelumas di beberapa bagian engsel. Anda perlu memperhatikan perawatan ini. Meskipun sepele, faktanya kurang pelumas bisa membuat bagian engsel sulit berputar.

Salah satu komponen paling penting pada door closer adalah bagian engsel dan torsion spring. Ketika bagian ini kurang mendapatkan pelumas, proses buka tutup menjadi lebih kasar. 

Metal yang dipakai sebenarnya memiliki permukaan licin. Namun, ketika dipakai dalam jangka waktu lama maka akan mulai muncul kerutan. Ini terjadi pada bagian engsel yang selalu mengalami gesekan setiap saat.

Di sisi lain, tidak semua jenis pelumas bisa Anda pakai untuk door closer. Ada pelumas khusus yang biasanya dipakai. Jadi setiap komponen akan tetap terjaga perawatannya.

3. Memperbaiki Pemasangan

Salah satu alasan mengapa sulit membuka pintu yang dipasangi door closer adalah karena pemasangannya salah. Mungkin karena teknisinya kurang memahami bagaimana cara memasangnya dengan benar.

Mungkin saja Anda nekat memasangnya sendiri, padahal tidak mengerti bagaimana caranya. Bisa juga ada beberapa komponen yang tidak sengaja hilang saat pemasangan. Jadi pemasangannya sedikit bermasalah.

Memang sedikit merepotkan jika memperbaiki door closer yang sudah terpasang. Perlu waktu ekstra untuk melepaskan dan memasangnya kembali. Namun, hal ini perlu dilakukan jika pemasangannya bermasalah.

Ada baiknya jika Anda berkonsultasi dengan teknisi yang sudah ahli. Tujuannya supaya dalam sekali pasang bisa langsung tepat. Jadi tidak perlu membongkarnya kembali ketika terjadi kesalahan saat memasangnya.

4. Memperbaiki Setelan

Bukan hanya tentang pemasangannya saja yang sering bermasalah, tetapi setelannya. Mungkin banyak orang mengira bahwa door closer tidak perlu diberikan setelan. Faktanya, alat ini tetap membutuhkan setelan khusus.

Misalnya, jika Anda ingin membuat door closer menjadi ringan maka setelan menutupnya berhubungan dengan cepat tidaknya pintu tertutup. Jika setelannya cepat, umumnya alat tersebut cukup ringan.

Setelan ini cukup penting bagi sebagian besar orang. Jika ingin ditutup secara otomatis dalam waktu lama, mungkin door closer lebih berat didorong. Sedangkan ketika menutup cepat, maka akan lebih ringan.

Itulah mengapa ketika sudah mulai terasa berat, Anda perlu memperhatikan setelannya. Lakukan setelan ulang jika diperlukan. Bahkan, jika perlu Anda perlu memanggil teknisi untuk mengatasi hal tersebut.

5. Memilih Door Closer Berkualitas

Percaya atau tidak, kualitas akan berpengaruh terhadap kenyamanan. Hal ini juga berlaku pada alat tersebut. Semakin bagus kualitasnya, maka semakin baik juga tingkat kenyamanan saat digunakan.

Ketika membuka pintu dan terasa berat, bisa jadi kualitas door closer tersebut kurang baik. Bisa jadi material yang dipakai kurang sesuai dan membuat komponennya buruk. Apalagi bagian spring kurang nyaman.

Faktanya, jika ingin door closer menjadi ringan maka Anda perlu memilih merek berkualitas. Umumnya bahan berkualitas dibuat dengan memperhatikan tingkat kenyamanan pengguna. Jadi dipastikan akan sangat mudah dibuka atau ditutup.

Sebelum membelinya, lebih baik tanya ke orang lain. Tanyakan apakah merek yang dipakainya nyaman atau tidak. Jika tidak, maka Anda bisa memilih merek lain supaya tidak menyesal di kemudian hari.

Sebenarnya, penggunaan yang kurang sesuai juga bisa membuatnya lebih berat ketika didorong. Memberikan perawatan rutin setiap bulan adalah langkah tepat. Apalagi jika ingin door closer menjadi ringan dan mudah dipakai.

Door closer / penutup pintu otomatis yang berkualitas dapat Anda dapatkan di Vinindo Corporation, segera hubungi kami untuk melakukan pemesanan. Selain door closer kami juga menjual berbagai macam door pull, kunci pintu, pegangan pintu, bodi kunci dan aksesorisnya. Kami juga merupakan peraih Best Quality of Home Tools and Hardware Products 2021 dan Indonesia Best Product Award 2021.

Yuk, jangan lewatkan konten-konten seru dan inspiratif kami! Ikuti akun media sosial kami di bawah ini untuk mendapatkan update terbaru, tips, informasi berguna, dan berbagai hal menarik lainnya.

Tiktok D-Xplore: @dxplore.id
Instagram Vinindo: @vinindo.id
Instagram D-Xplore: @dxplore.id
Facebook: Vinindo Inti Pratama
Youtube: D-XPLORE - Building Tools

 

Related Articles

Share this article
BACK